Welcome to my blog :)

rss

Minggu, 07 Februari 2010

Jiwa Sabar Para Petani


Sawah hijau menghampar
Semilir angin segar dan gemercik air sungai menerpa indera
Tetesan embun masih meresap diantara daun padi yang hijau
Para petani berbondong-bondong menghampiri persawahan mereka
Beraneka ragam yang mereka bawa
Seperti cangkul, alat pembersih rumput dan lain sebagainya
Mereka dengan teliti dan mencermati setiap padi yang sudah ditanam
Yang paling diacungkan jempol
Yaitu kebersamaan dan kegotong-royongan yang mereka lakukan
Tak membedakan satu sama lain
Sehingga terbina kerukunan diantara warga setempat

Semangat mereka tak pernah goyah
Panas terik tak mereka hiraukan
Hujan dan terpaan angin pun tak mereka rasakan
Karena hanya inilah mata pencaharian mereka
Sehingga mereka sabar dalam menjalankannya
Aku salut kepada para petani
Dimana mereka harus bangun pagi
Sementara mata masih berat
Karena dalam hati mereka tiada lain
Untuk memebahagiakan keluarga
Untuk menghidupi keluarga agar mereka berlangsung hidup
Seperti layaknya yang lain

Jasamu tak terhingga
Baktimu yang selalu setia dalam arungi getirnya hidup
Tak pernah mengeluh
Senantiasa Allah melimpahkan karuniah dan Limpahan rezeki
Buat para petani
Karenamu kami bisa menikmati nasi
Yaitu itu semua dari jerih payah para petani
Keikhlasanmu menjadi teladan dan contoh
Buat kami dan penerus Bangsa kami

Terima kasih Pa Petani
Kaulah yang sepatutnya diacungkan jempol
Dan Semoga Allah selalu memberikan kesehatan
Amin...

Tidak ada komentar:

Posting Komentar